June 29, 2008

Spanyol juara Euro 2008

Gol tunggal Fernando Torres atas Jerman bawa timnas spanyol menjadi
juara euro2008. Spanyol menghapus puasa gelar selama 44 tahun setelah
menjuarai euro 1964. Kemenangan ini memberikan nilai sempurna buat el
maltadator dg kemenangan beruntun 6 kali tak terkalahkan.
Torres
mencetak gol pada menit 33 setelah menang duel atas philipp lahm.
david villa yg tidak main menjadi top scorer dg raihan 4 gol.

June 27, 2008

Jelang Final Euro 2008: David Villa mungkin absen

david villa
Kabar buruk buat fans timnas Spanyol. Top Scorer sementara Euro2008, David Villa hampir dipastikan tidak dapat diturunkan pada laga final senin dini hari nanti. David Villa mengalami masalah pada kakinya sewaktu mengambil tendangan bebas pada saat laga semifinal kontra Russia. menurut tim dokter Spanyol, Ia setidaknya membutuhkan istirahat untuk pemulihan 7 sampai 10 hari ke depan.

Villa harus rela jika tidak menjadi top scorer karena di kubu Jerman, Podolski yang mencetak 3 gol bisa saja menyalibnya pada laga nanti. Striker klub valencia ini juga berpeluang untuk menjadi pemain terbaik dalam turnamen 4 tahunan ini.

Namun tim matador Spanyol tidak terlalu cemas. Mereka memiliki sejumlah pemain pengganti yang tidak kalah hebatnya dari pemain inti. Sebut saja nama seperti Fabregas, Guiza atau Xavi Alonso yang tampil memukau mesti sebagai pemain yang memulai laga dari bench.

June 26, 2008

Kembali kalahkan Rusia, Spanyol ke final

spain's player

Laga kedua semifinal mempertemukan russia kontra spanyol. russia yg
telah mengalami kekalahan 1-4 dari spanyol di fase grup D harus
mengakui kehebatan tim matador. Dini hari tadi, david silva dkk
mencukur arshavin dkk 0-3 tanpa balas. squad aragones ini juga
mendominasi laga dg memiliki tembakan ke gawang 11 : 1 dan penguasaan
bola 52%.

Gol tim matador baru tercipta pada babak kedua menit 50 lewat xavi
hernandes. penggantian villa dg fabregas dan torres dg guiza berbuah 2
gol lagi. Adalah guiza yg menyumbangkan gol pada menit 73 dan David silva pada menit 83.

June 25, 2008

Jerman melangkah ke final dengan kalahkan Turki 3-2


Semifinal pertama euro2008 antara jerman dan turki berlangsung seru
dan menarik. Turki yg turun dg pemain lapis keduanya memberikan
perlawanan yg berarti buat tim panser dari awal hingga akhir waktu.
Bahkan Turki menguasai penguasaan bola 54% dan memiliki jumlah
tembakan dan sepak pojok lebih banyak dari jerman. Tapi Jerman memang bermain efektif, 3 tembakan ke gawang semuanya menjadi gol. Hanya 1 kartu
kuning yg keluar pada laga ini yg diterima pemain turki.

Semangat turki membuahkan hasil dg mencetak gol pertama oleh U. Boral
pada menit 22. jerman menyamakan kedudukan lewat bastian
schweinsteiger. Babak kedua miroslav klose membuat tim jerman unggul
pada menit 78. Namun pada menit 86 turki menyamakan kedudukan lewat
striker semih senturk. Kemenangan akhirnya benar-benar milik jerman
setelah phillips lahm mencetak gol emas penentu kemenangan squad Joachim Low ini.

June 24, 2008

Jelang Semifinal Euro 2008: Squad Turki ditinggal pemain inti



Pelatih Timnas Turki Fatih Terim akan menghadapi kondisi sulit saat meladeni Jerman di partai semifinal Euro 2008 nanti malam. Pasalnya, gelandang andalan Emre Belozoglu diragukan tampil sehingga Emre menggenapi krisis pemain yang melanda Turki dengan sebelumnya telah beberapa pemain dipastikan absen. Praktis Terim hanya bisa menurunkan pemain lapis keduanya, Semih Senturk dkk


Turki telah kehilangan Nihat Kahveci yang mengalami cedera paha. Sebelumnya, Turki juga kehilangan kiper Volkan Demirel, Bek Emre Asik, gelandang Arda Turan serta Tuncay Sanli yang harus menjalani sanksi akumulasi kartu. Selain itu, Turki juga dipastikan takkan diperkuat bek tangguh Servet Cetin yang yang mengalami masalah pada lututnya.

Berikut squad lengkap Turki
Goalkeepers
1 Rüştü Reçber
12 Tolga Zengin
* 23 Volkan Demirel

Defenders
* 2 Servet Çetin
4 Gökhan Zan
13 Emre Güngör
* 15 Emre Aşık
20 Sabri Sarıoğlu
22 Hamit Altıntop

Midfielders
3 Hakan Balta
* 5 Emre Belözoğlu
6 Mehmet Topal
7 Mehmet Aurélio
10 Gökdeniz Karadeniz
11 Tümer Metin
* 14 Arda Turan
16 Uğur Boral
* 17 Tuncay Şanlı
19 Ayhan Akman

Forwards
* 8 Nihat Kahveci
9 Semih Şentürk
18 Kazım Kazım
21 Mevlüt Erdinç

* absen

June 22, 2008

Taklukan Italy, Spanyol timnas terakhir ke semifinal.

Torres in Euro 2008

Laga perempat final terakhir euro 2008 mempertemukan juara grup D,
Spanyol dengan runner-up grup C. Laga keduanya dalam waktu normal 90 menit tidak menghasilkan 1 pun gol. Begitu juga dg tambahan waktu 30 menit. Secara keseluruhan spanyol lebih tampil menekan dengan sejumlah peluang lewat Villa, Torres, Silva dan Siena. Italia pun sebenanrya memiliki beberapa peluang lewat Toni dan Camoranesi. Namun penampilan gemilang Cassilas menyelamatkan gawang spanoyl.

Pemenang laga ini pun harus ditentukan dg drama adu penalti. Akhirnya Spanyol pun juara dg 4-2. Adalah Fabregas yg menjadi penentu kemenangan tim Matador ketika eksekusi penaltinya gagal di halau Gianlugi Buffon. Dari kubu italy, tendangan penalti de rossi dan de natalie gagal berbuah gol karena diblok dengan sempurna oleh Iker Cassilas. Sementara dari pemain Spanyol hanya Daniel Gueza yang gagal bisa diblok oleh Buffon.

June 21, 2008

Russia singkirkan Belanda

Russia di luar dugaan banyak orang mampu mengalahkan belanda. Belanda
yang pada fase grup tampil menawan entah kenapa tampil tanpa semangat.
Hasilnya belanda harus puas hanya sampai perempat final setelah kalah
3-1.
Rusia memimpin lewat paplyochenko pada menit 55.
Belanda yg tampil dibawah form beruntung dapat menyamakan kedudukan
pada menit 85 lewat sundulan nistelroy memanfaatkan free kick
sneijder. Pertandingan pun berlanjut dg tambahan waktu.

Di babak tambahan waktu, russia terus melakukan tekanan dg menyerang
sektor pertahan sebelah kanan belanda. Hasilnya dua gol didapat rusia
pada menit 112 dan 118 lewat kaki arshavin. Van der Sar dkk pun harus
puas melepas harapan utk meraih gelar juara euro2008.

June 20, 2008

Turki kalahkan Kroasia dalam adu penalti

Laga kedua perempat final euro2008 mempertemukan runner up grup A
kontra juara grup B kroasia. laga harus dilanjutkan dengan
perpanjangan waktu karena tidak ada satu pun gol yg tercipta pada
waktu normal.
Pada waktu tambahan kedua, ivan klasnic membuat kubu kroasia hampir
berpesta karena gol tandukannya pada pd menit 119. namun turki yg
pantang menyerah melakukan comeback kembali dg menyamakan kedudukan pd
menit 122. Gol maut turki diboyong oleh semih senturk. Pada drama adu
penalti algojo ke-1, 3 dan 4 kroasia gagal menceploskan bola. kiper
kawakan turki, rustu sukses memblok tendangan penalti eksekutor ke-4
kroasia. sebaliknya 3 algojo turki sukses menjaringkan bola.
Turki pun sukses melenggang ke semifinal dg skor 1-1(1-3). Pada babak
semifinal turki akan menantang tim panser Jerman.

June 19, 2008

Jerman singkirkan Portugal

goal miroslav Klose
Laga perempat final pertama mempertemukan portugal kontra
jerman. Jerman yang tidak diunggulkan malah menang 3-2. Jerman akan
menunggu pemenang antara kroasia vs turki di semifinal euro 2008.

Jerman tampil cepat di 30 menit pertama. dua gol tercipta disumbangkan
oleh schweinsteiger dan klose. gol pertama hasil umpan silang podolski
dan gol kedua dari free kick Bastian Schweinsteiger. Portugal memperkecil
kedudukan menjadi 2-1 menjelang turun minum lewat striker nuno gomes.
pada babak kedua jerman masih mendikte portugal. sang kapten ballack
memperbesar keunggulan menjadi 3-1 lewat tandukannya hasil dari
service free kick bastian. walau ballack sedikit terlihat mendorong rekan setimnya di chelsea ferreira. Hostinga yg baru masuk memperkecil ketinggalan menjadi 3-2 setelah menerima umpan silang luis nani yg juga baru masuk. Hingga peluit panjang berbunyi ronaldo dkk gagal untuk menyamakan kedudukan.

June 18, 2008

Rusia bertemu Belanda di perempat final euro 2008


Rusia menjadi timnas terakhir yang melangkah ke babak perempat final. Rusia melaju setelah menyingkirkan swedia. Rusia yang tidak diunggulkan tampil hebat dengan mencetak 2 gol tanpa balas. Gol skuad
Guus hiddink dibukukan oleh Paplyocenko dan Arshavin.
rusia sendiri akan menantang juara grup maut C belanda. sementara
juara grup D, spanyol menantang runner up grup c, italy.

Sementara pada laga lain, Spanyol berhasil memetik sempurna semua laga di grup D dengan mengalahkan Yunani 2-1. Gol telat dari Daniel Guiza pada injury time memupus nasib yunani untuk memperoleh poin satu pun.

Belanda sempurna, Italy lolos

Satu tiket ke babak 8 besar dari grup C akhirnya diisi oleh italia.
italy menang 2-0 atas musuh bebuyutannya perancis. Kepastian lolosnya
italia didapat setelah di waktu bersamaan belanda menang 2-0 atas
rumania.

June 16, 2008

Gol Spektakuler Ballack bawa Jerman ke perempat final

tim panser jerman
Laga pamungkas grup B mengirimkan Jerman menemani Kroasia ke babak 8
besar. Laga antara tuan rumah austria vs jerman dimenangi oleh tim
panser 0-1. Jerman patut berterima kasih pada sang kapten, michael
ballack atas gol satu-satunya dalam partai ini. Ballack melesakan gol
ke gawang austria lewat tendangan spektakuler dari free kick.

Sementara kroasia melengkapi kemenanganan sempurnanya dengan menang tipis atas timnas Polandia. Gol penyempurna sapu bersih poin skuad Slaven Bilic ini disumbangkan oleh Ivan Clasnic.

June 15, 2008

Dramatis, Turki singkirkan Ceska

Laga penentu antara Ceska dan Turki untuk menentukan siapa yang melaju ke babak 8 besar berlangsung dramatis. Ceska yang unggul terlebih dahulu 2-0 harus menerima rasa pahit ketika keadaan beubah hanya dalam waktu 4 menit skor menjadi 2-3 yang membuat Turki lolos dari fase grup.

Ceska memimpin pada babak awal leat Jan Koller dan pada awal babak kedua melalui Plasil. Sebuah gol dari Arda turan pada menit 75 membangkitkan semangat Turki untuk memenandi pertandingan. Adalah Nihat Kahveci yang menjadi pahlawan Turki. Penyerang asal Villareal ini menyamakan kedudukan pada menit 87 akibat blunder kiper Peter Cech. Di ujung massa pertandingan, Kahveci membungkam supporter Ceska dengan gol emasnya dan membuat Turki berbalik keadaan menang 2-3. Kahveci pun menjadi man of the match laga pamungkas grup A ini.

June 14, 2008

Juara bertahan Yunani tersingkir

Juara Euro2004, Yunani akhirnya pulang lebih cepat setelah mengalami kekalahan dari Rusia 1-0. Kekalahann 2 kali dari Swedia dan Rusia membuat peluang Yunani tertutup sudah. Laga terakhir mereka dengan juara grup D, Spanyol praktis tidak akan menghasilkan apa-apa.

Gol satu-satunya laga Rusia versus Yunani dicetak oleh Konstantin Zyryanov pada menit 33. Kemenangan ini, buat Rusia membuka peluangnya untuk melaju ke babak 8 besar. Sebelumnya Rusia dipermalukan Spanyol 4-1 lewat hatrik David Villa. Laga terakhir antara Rusia dan Swedia akan menentukan siapakah yang akan menemani Spanyol dari Grup C yang akan melaju ke babak perempat final.

Gol Telat David Villa, antar Spanyol ke perempat final

spain team celebrate
David Villa kembali menjadi pahlawan buat skuad matador, Spanyol. Gol Villa di masa injury time membuat skuad asuhan Luis Aragones ini memastikan diri malaju ke babak 8 besar. Dengan tambahan satu golnya itu, Villa untuk sementara menjadi top scorer dengan torehan 4 gol.

Laga antara Swedia versus Spanyol itu hampir saja berakhir imbang 1-1. Namun nasib berkata lain ketika Villa berhasil mengelabui 2 bek Swedia sebelum dengan tenang menundukan kiper Swedia Isaksson. Spanyol terlebih dahulu memimpin lewat gol Fernando Torres pada babak pertama. Kemudian Swedia menyamakan kedudukan lewat Zlatan Ibrahimovic juga pada babak pertama.

June 13, 2008

Top Scorer Euro2008

Top Scorer Euro 2008 Austria-Switzerland untill June 23th, 2008 after SemiFinal
Goals PlayerPlayedNation
David Villa
4
345 min Spain
Hakan Yakin
3
219 min Switzerland
Semih Şentürk
3
257 min Turkey
Roman Pavlyuchenko
3
394 min Russia
Lukas Podolski
3
460 min Germany
Daniel Güiza
2
154 min Spain
Ivan Klasnić
2
192 min Croatia
Zlatan Ibrahimović
2
211 min Sweden
Robin van Persie
2
232 min Netherlands
Bastian Schweinsteiger
2
242 min Germany
Ruud van Nistelrooy
2
287 min Netherlands
Nihat Kahveci
2
302 min Turkey
Andrei Arshavin
2
310 min Russia
Wesley Sneijder
2
310 min Netherlands
Arda Turan
2
316 min Turkey
Miroslav Klose
2
460 min Germany
Michael Ballack
2
471 min Germany
Václav Svěrkoš
1
38 min Czech Republic
Ivica Vastic
1
63 min Austria
Klaas Jan Huntelaar
1
83 min Netherlands
Rubén de la Red
1
93 min Spain
Hélder Postiga
1
95 min Portugal
Ricardo Quaresma
1
106 min Portugal
Arjen Robben
1
108 min Netherlands
Uğur Boral
1
148 min Turkey
Ivica Olić
1
162 min Croatia
Raul Meireles
1
167 min Portugal
Jan Koller
1
172 min Czech Republic
Dmitri Torbinski
1
172 min Russia
Thierry Henry
1
187 min France
Dirk Kuyt
1
214 min Netherlands
Nuno Gomes
1
215 min Portugal
Roger Guerreiro
1
226 min Poland
Andrea Pirlo
1
241 min Italy
Adrian Mutu
1
259 min Romania
Jaroslav Plašil
1
259 min Czech Republic
Libor Sionko
1
260 min Czech Republic
Angelos Charisteas
1
279 min Greece
Deco
1
279 min Portugal
Petter Hansson
1
281 min Sweden
Cristiano Ronaldo
1
281 min Portugal
Xavi Hernández
1
282 min Spain
Cesc Fàbregas
1
289 min Spain
Darijo Srna
1
299 min Croatia
Fernando Torres
1
302 min Spain
Daniele De Rossi
1
310 min Italy
Giovanni van Bronckhorst
1
310 min Netherlands
Luka Modrić
1
313 min Croatia
Pepe
1
374 min Portugal
David Silva
1
386 min Spain
Christian Panucci
1
403 min Italy
Philipp Lahm
1
471 min Germany
Konstantin Zyryanov
1
497 min Russia

Fantastis, Belanda bungkam Perancis 4-1

wallpaper belanda vs perancis
Setelah pada laga pertama menang besar atas juara dunia, italy,
belanda kembali pesta gol 4-1 atas tim ayam jantan, Perancis.
Kemenangan ini secara otomatis menjadikan belanda juara grup dan lolos
ke babak 8 besar.

Pesta gol dimulai oleh dirk kyut pada menit 9 memanfaatkan sepak pojok.
Perancis lalu menguasai jalannya pertandingan hingga turun minum namun
tidak ada gol yg tercipta.

Pada babak kedua van Basten memasukan roben dan van persie. van persie
tidak menyiakan kesempatan dg mencetak gol umpan silang robben.
perancis memperkecil ketinggalan menjadi 2-1 lewat henry. namun hanya
berselang 1 menit, robben mengoyak gawang coupet dg tendangan keras
kaki kirinya. Pesta gol tim orange belanda ditutup oleh Sneijder pada
massa injury time. Oleh situs resmi Euro2008, Wesley Sneijder dipilih sebagai man of the match laga ini karena sangat apik dalam memaikan perannya sebagai jenderal pengatur serangan.

Italy ditahan imbang Romania 1-1

Laga pertama putaran kedua grup c mempertemukan juara dunia 2006
italy. hasilnya italia ditahan imbang 1-1. Dengan demikian italia
hanya mampu menambah 1 poin sama dg perancis yg belum main melawan
belanda.
italia yg tidak mau mengalami kekalahan lagi menurunkan del piero
sebagai starter mendampingi luca toni. namun penampilan cemerlang
kiper rumania, lobont membuat pirlo dkk gagal menghasilkan gol. pada
babak kedua sebuah kesalahan backpass zambrotta berhasil dimaksimalkan
mutu menjadi gol. namun hanyb berselang 1 menit itali menyamakan
kedudukan lewat panuchi dari hasil sepak pojok. adrian mutu membuang
kesempatan penalti yg diberikan wasit yg berhasil diblok buffon.
lagapun harus disudahi dg hasil 1-1.

June 12, 2008

Kroasia permalukan Jerman 2-1

Kroasia memastikan diri melangkah ke babak 8 besar dg mengandaskan
raksasa eropa jerman 2-1. skuad asuhan bilic tampil impresif dg
menejan ballack cs sepanjang pertandingan.
Kroasia menemani portugal yg tlh pasti lolos dr grup b. Jerman sendiri
msh terbuka peluangnya mengingat mereka 'cuma' melawan austria.

Gol pembuka kroasia dibuat Darijo Srna dari umpan silang. pada babak kedua
Ivica Olić dg bebas menceploskan bola setelah bola umpan silang mantul kena
tiang gawang yg gagal ditangkap lehman. Lehman sendiri sering
melakukan blunder dg gagal menangkap bola dg sempurna.
setelah gol kedua ini, pelatih jerman joachim low memasukan
swanteneìger menggantikan gomis. hasilnya jerman berhasil memperkecil
kekalahan lewat gol podolski memanfaatkan sklimit di depan gawang.

June 11, 2008

Tuan rumah swiss tersingkir lebih awal

Salah satu tuan rumah euro 2008, swiss harus rela menjadi timnas
pertama yg tersingkir. swiss memastikan diri masuk kotak setelah kalah
dari turki 1-2. Dengan demikian, swiss berada di peringkat bawah grup
a dg poin 0.
sebaliknya buat timnas Turki, kemenangan ini membuka peluang utk
melaju ke 8 besar. turki dan ceko sama-sama mempunyai 3 poin. hasil
laga terakhir antara keduanya nanti akan menentukan siapa yg akan
menemani portugal ke 8 besar

Menang atas Ceko, Portugal pastikan langkah melaju ke babak perempat final

Laga putaran kedua grup A tadi malam mempertemukan antara Ceko vs
Portugal. Portugal menang impresif dg skor 3-1. Praktis portugal
memimpin grup a dg raihan 6 poin dan sekaligus memastikan satu tempat
di babak 8 besar.

Finalist EURO2004, Portugal memulai gol lewat deco di awal laga. Namun
tidak berapa lama, ceko dpt menyamakan kedudukan menjadi 1-1. pada
babak kedua portugal memastikan kemenangan dg tambahan dua gol lewat
CR7 dan pemain pengganti ricardo quaresma.

June 10, 2008

Swedia tundukan juara bertahan Yunani 2-0

Laga kedua di grup d mempertemukan timnas swedia kontra sang juara
bertahan yunani. laga disudahi dg
kemenangan utk ibra cs dg skor 2-0. swedia pun membuka peluang utk
lolos dg berada di peringkat 2 grup di bawah spanyol yg menang telak
4-1 atas rusia.
Pada babak tidak ada terjadi gol. baru pada babak kedua menit 67,
zlatan ibrahimovic membukukan gol. tidak lama berselang pd menit 72,
hanson memperbesar kemenangan swedia menjadi 2-0. hingga laga selesai
tidak ada lagi gol yg terjadi.

Spanyol lumat Rusia 4-1

Laga antara timnas spanyol vs rusia menjadi laga pembuka di grup d
euro 2008. Hasilnya laga dimenangi oleh spanyol dengan meyakinkan 4-1.
sebuah skor akhir yg sangat menghibur penonton setelah sehari
sebelumnya disuguhi permainan cantik belanda yg membungkam italy 3-0.
Adalah david villa yg menjadi pahlawan kemenangan tim matador dengan
mencetak 3 gol. dua gol terjadi pada babak pertama pada menit 20 dan
44. gol pertama hasil kerjasama dg torres dan gol yg kedua dg iniesta.
pada babak ke-2, villa melengkapi hatrick dg gol ke-3 pada menit 75.
praktis villa menjadì man of the match laga ini.
sementara rusia hanya dapat memperkecil ketinggalan pada menit 86.
skuad asuhan guus hiddink ini berhasil menyaringkan sebuah gol lewat
sundulan roman papliochenko dari jarak 6 meter. rusia yg bernafsu
menambah gol, malah kecolongan satu gol lagi lewat tandukan cesc
fabregas di masa injury time.
Finally, skuad asuhan aragones ini telah meletakan satu kakinya melaju
ke babak perempat final.

June 9, 2008

Belanda bungkam italia 3-0 tanpa balas

Timnas Belanda menang besar atas italia 3 gol tanpa balas. dua gol
terjadi pada babak pertama oleh van nistelroy dan sneijder. pada babak
kedua italy yang mencoba bangkit kembali harus kebobolan lewat
serangan balik dg gol kepala van bronkost

Jerman menang 2-0 atas polandia

Laga pembuka grup B mempertemukan tim tuan rumah lainnya, Austria kontra Kroasia. Senasib dengan Swiss, Austria juga ditaklukan oleh lawannya. Kroasia yang menghempaskan Inggris di babak kualifikasi menang tipis 1-0 lewat titik penalti luca modric pada menit 4.

Sementara laga kedua grup B mempertemukan Polandia versus Jerman. Jerman memenangi laga klasik ini dengan skor 2-0. Kedua gol tim panser Jerman dicetak oleh Lucas Podolski, striker kelahiran Polandia. Podolski sendiri tidak terlalu berlebihan merayakan ke dua buah gol yang dibuatnya. Sebuahhasil yang positif buat skuad panser Jerman

June 8, 2008

Hasil Grup A Euro 2008: Swiss 0 - 1 Ceko, Portugal 2 - 1 Turki

Laga pembuka Euro2008 berakhir pahit untuk tuan rumah Swiss. Mereka kalah dari 0-1 dari Ceko yang dikapteni Jankulovski. Walaupun sebenarnya penampilan tuan rumah lebih impresif dan banyak menghasilkan peluang, Frei dkk harus menerima kekalahan. Frei sendiri mengalami cidera diujung babak pertama.

Kegagalan Frei dkk untuk menembus gawang Ceko, tidak lain karena penampilan memukau Peter Cech di depan gawang. Hanya sekali saja tendangan rebound dari pemain Swiss yang membentur tiang gawang, selebihnya mampu diamankan oleh Cech. Gol emas Ceko dibuat oleh pemain pengganti Sverkos yang masuk menggantikan Jan Koller pada babak kedua.

Sementara tim unggulan Portugal, menang 2-0 atas Turki. Kedua gol Portugal terjadi dibabak kedua. Satu gol oleh Pepe pemain asal klub Madrid, dan satu lagi dimasa injury time. Gol kedua tidak lepas dari kontribusi Ronaldo yang membawa bola dan memberikannya kepada Moutinha yang kemudian diselesaikan dengan sempurna oleh Raul Meireles.

Dengan demikian Portugal memimpin sementara grup A dengan poin 3 diikuti oleh Ceko.

June 6, 2008

Jelang Euro2008 : Portugal vs Turki

Setelah laga pembuka Euro2008 antara Swiss versus Ceko, akan digelar laga Portugal cs Turki. Laga kedua ini akan digelar di Stade de Geneve Minggu dini hari waktu WIB. Menghadapi Portugal catatan statistik kurang bersahabat bagi Turki. Namun, pelatih Fatih Terim bertekad membalikkan itu semua. Satu-satunya kemenangan yang berhasil diraih yakni saat pertama kali bertemu pada 1955, dengan skor 3-1 dari 6 kali laga.

Dua pertempuran terakhir mereka lakoni di Piala Eropa. Di Euro Inggris 1996, Portugal unggul tipis 1-0 lewat gol Fernando Couto. Partai itu merupakan debut pertama Terim di turnamen internasional. Pertemuan selanjutnya terjadi di Euro Belanda-Belgia empat tahun kemudian. Bertarung di babak 8 besar, Turki lagi-lagi harus mengaku kalah. Dua gol Nuno Gomes sukses memupus harapan Turki untuk melaju ke semifinal.

Meski catatan statistik kurang bersahabat, Terim enggan menyerah. Ia bahkan sesumbar ingin memaksa pendukung Portugal menurunkan bendera negara dan menggantikannya dengan lambang bulan bintang milik Turki.

Sementara pelatih Ronaldo dkk, Luiz Felipe Scolari malah bersikap sebaliknya. Kendati jauh lebih unggul dalam segala-galanya, pelatih Portugal itu mengaku cukup puas jika laga yang berlangsung di itu berakhir seri.

Jelang Laga Pembuka Euro2008: Swiss vs Republik Ceska

Malam nanti pesta akbar dunia persepakbolaan Eropa akan digelar. Tepat tanggal 7 Juni 2008 pukul 18.00 waktu setempat atau pukul 23.00 WIB akan dibuka dengan laga tuan rumah Swiss kontra Republik Ceska (Ceko) di St Jakob Park Stadium. Merujuk sejarah, timnas Swiss patut khawatir dengan peluang mereka meraih kemenangan di laga pertama Euro 2008 mengingat catatan statistik sangat tidak mendukung mereka.

Catatan statistik menunjukkan, duel Swiss melawan Republik Ceko sudah tiga kali terjadi. Skor dari pertemuan keduanya adalah 2-1 untuk Republik Ceko.Pertemuan pertama terjadi pada April 1994, di mana Republik Ceko kalah telak 3-0 saat dijamu Swiss di Zurich. Namun di dua pertemuan berikutnya, di Basel pada Juni 2006 dan Drnovice pada Agustus 1999, Republik Ceko memetik kemenangan 2-1 dan 3-0.

Jan Koller menjadi satu-satunya pemain Republik Ceko yang mengenang kesuksesan timnya di pertemuan terakhir melawan Swiss. Bahkan striker bertubuh jangkung ini mencetak satu dari tiga gol yang tercipta di laga tersebut. Sebelum Ceko terpisah dari Slovakia dan berbentuk republik pun, Swiss cukup kesulitan membukukan kemenangan. Dari 27 pertandingan, antara 1924 hingga 1991, Ceko memenangi 14 laga, enam duel berakhir berakhir seri dan sisanya (7 pertandingan) kalah.

Berdasarkan catatan statistik, tim tuan rumah juga sering gelagapan di partai pertamanya, yang tak jarang membuat mereka gagal meraih poin maksimal. Sejak 1984, hanya Prancis (1984) dan Belgia (2000) yang bisa mencatatkan kemenangan, sementara tiga partai pembuka berakhir imbang, dan satu tuan rumah menyerah kalah, yaitu Portugal yang ditaklukkan Yunani 2-1 di episode Euro 2004.

Jadi, kita tunggu saja apakah Swiss akan memetik kemenangan atas Ceko?

June 2, 2008

Mourinho resmi melatih Inter Milan

Setelah lama diisukan akan melatih inter, mourinho akhirnya
benar-benar resmi melatih inter. Jose diikat kontrak sebagai pelatih
selama 3 tahun. Tidak ada info yang jelas berapa nilai kontraknya,
namun kabarnya mourinho akan dibayar per tahunnya paling mahal dalam
sejarah gaji pelatih di serie a italy.